9 Hari Lagi - Sebelum Event Webinar Executive Forum: Strategi Sukses Memimpin Kampus dan Meningkatkan Kualitas Pendidikan Tinggi di Jawa Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Dunia Kampus • 23 Aug 2021

Dosen, Ini 4 Aplikasi Yang Dapat Membantu Fokus Pada Peningkatan Kinerja

Fadhol SEVIMA

SEVIMA.COM – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus melakukan inovasi, salah satunya meluncurkan 4 aplikasi yang dapat membantu dosen fokus pada peningkatan kinerja.

Empat aplikasi layanan itu, adalah Laman PAK (Penilaian Angka Kredit), Selancar (Sistem Pelacakan secara Mandiri) PAK Mobile, SISTER BKD (Sistem Informasi Sumberdaya Terintegrasi Beban Kerja Dosen), dan API Portofolio SISTER.

Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Nizam mengatakan inovasi ini untuk mengurangi beban administrasi yang selama ini dihadapi oleh para dosen.

“Peningkatan layanan ini upaya untuk membuat suatu sistem yang efektif dan efisien, dan mengurangi redundancy atau pengulangan dalam memasukkan data,” kata Nizam dalam konferensi pers virtual, Kamis (19/8/2021).

Melalui aplikasi ini, para dosen dapat mengelola sistem admnistrasinya secara lebih mudah.

Baca juga: Sertifikasi Dosen 2021, Persyaratan dan Perubahan Serdos Smart 2021

Selain itu, kehadiran dari inovasi layanan tersebut ialah dapat meningkatkan kinerja dari seluruh civitas academica di perguruan tinggi dan meningkatkan integritas layanan serta transparansi di dalam pelayanan publik.

“Kami berharap aplikasi pelacakan status PAK akan mempermudah pengguna layanan penilaian angka kredit untuk jabatan lektor kepala dan profesor, mengetahui proses perjalanan usulannya dari mulai pengajuan sampai dengan proses penetapan PAK, dan sampai terbitnya SK pangkat/jabatan yang dikeluarkan oleh Biro SDM Kemendikbudristek,” ujar Nizam.

Seperti diketahui, aplikasi Selancar PAK sudah dapat diunduh di Google Play Store dan App Store. Harapannya, dosen dapat lebih mudah mengakses usulannya dimanapun dan kapanpun.

Para pengguna juga dapat mengakses perkembangan Merdeka Belajar Kampus Merdeka melalui aplikasi tersebut.

Baca juga: Dosen, Ini 5 Tips Kuliah Online agar Lebih Efektif dan Karakter Pembelajaran Tercapai

Selain itu, untuk mempermudah dosen mendapatkan informasi mengenai peraturan dan informasi mengenai penilaian angka kredit kenaikan jabatan akademik atau pangkat dosen, diluncurkan pula Laman PAK.

Layanan lain yang juga diluncurkan pada kesempatan kali ini adalah, SISTER BKD. SISTER BKD merupakan sebuah aplikasi berbasis portofolio dosen.

Sehingga dosen dapat menata rekam jejak pelaksanaan tridarmanya serta penilaian kinerja dosen dapat dilakukan secara daring.

Sementara itu, untuk mengintegrasikan data pada sistem yang dimiliki oleh masing-masing perguruan tinggi, Ditjen Diktiristek juga membuat program API Portofolio SISTER.

Melalui program ini, perguruan tinggi dapat melakukan integrasi data dengan baik, sehingga perguruan tinggi dan kementerian sama-sama memiliki data yang akurat.

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×