10 Hari Lagi - Sebelum Event Webinar Executive Forum: Strategi Sukses Memimpin Kampus dan Meningkatkan Kualitas Pendidikan Tinggi di Jawa Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Success story • 18 May 2018

Upgrade Sistem Informasi Akademik, IAIN Manado Gandeng SEVIMA

Fadhol SEVIMA

SEVIMA.CO.ID – IAIN Manado yang dulunya bernama Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Manado ini adalah satu-satunya Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri di provinsi Sulawesi Utara. IAIN Manado mempunyai visi menjadi perguruan tinggi Islam yang bermutu berbasis masyarakat multikultural di Indonesia.

Untuk memenuhi misi dan visi sebagai Islam yang bermutu berbasis masyarakat multikultural di Indonesia, IAIN Manado terus melakukan perbaikan-perbaikan, mulai dari kurikulum hingga pelayanan yang ada di IAIN Manado.

Salah satu aksi nyata IAIN Manado dalam memberikan pelayanan yang baik kepada mahasiswa dan civitas kampus yaitu IAIN Manado mengembangkan sistem informasi akademik. Dengan adanya sistem informasi akademik, nantinya mahasiswa IAIN Manado dapat mengakses berbagai layanan kampus secara digital.

Sebelumnya IAIN Manado sudah mempunyai sistem informasi akademik, namun pada saat Raker tahunan yang dilakukan oleh Civitas IAIN manado meyimpulkan bahwa “Ketidakmampuan SIAKAD menerjemahkan dan melayani tingkat kompleksitas penggunaannya dan kegagalannya mengintegrasikan data SIAKAD dengan Forlap Dikti mengharuskan IAIN Manado untuk menggantinya dengan produk sistem SIAKAD yang spesifikasi dan kegunaannya sesuai dengan kebutuhan kampus, serta kehandalannya sudah teruji di pasar, dibuktikan dengan tingkat dan testimoni positif pengguna dari Perguruan Tinggi lain.” (News from: raker.iainmanado.com)

Manado 2

Kegiatan itu dipimpin langsung oleh Rektor IAIN Manado, Dr. Rukimina Gonibala, M.Si, yang didampingi oleh Kepala Pusat Pengembangan Bahasa (UPB) IAIN Manado, Sulaiman Mappiasse, Lc., M.Ed., PhD.

Setelah diadakan raker, tindak lanjut dari IAIN Manado yang di wakili oleh Pusdatin mencari sistem yang spesifikasi dan kegunaannya sesuai dengan kebutuhan kampus, serta kehandalannya sudah teruji di pasar. Dan akhirnya IAIN Manado mempercayakannya kepada SEVIMA.

Manado 4

SEVIMA tahu sistem yang stabil, tidak macet-macet, handal dalam mengelola data itu dapat meningkatkan kinerja dan performans IAIN Manado serta meningkatkan pelayanan untuk civitas kampus. Oleh karena itu SEVIMA tawarkan siAkad Cloud yang telah teruji kehandalanya dan sudah terbukti di beberpa universitas di Indonesia.

Lihat: Portofolio SEVIMA

Dan benar, setelah Tim SEVIMA mengunjungi dan presentasi siAkad Cloud di hadapan Rektor, Warek dan semua Dekan Prodi yang kurang lebih 29 orang, menyatakan siAkad Cloud yang dikembangkan SEVIMA punya potensi baik untuk diadopsi di IAIN Manado, karena sudah sesui dengan karakteristik yang dibutuhkan oleh IAIN Manado. http://iainmanado.siakadcloud.com

Dengan adanya siAkad Cloud ini IAIN Manado tidak hanya memudahkan manajemen kampus soal pelaporan ke PDDikti saja, namun dengan adanyan sistem informasi ini semua layanan yang biasanya dilakukan secara manual nanti dapat dikases secara online. Dengan adanya siAkad Cloud ini, mahasiswa tidak lagi harus menemui staf TU kampus. Cukup dengan membuka laptop atau Smart phone Android di rumah, mereka sudah dapat mengakses berbagai layanan akademik. Pokoknya, semua informasi yang menjadi hak mahasiswa maupun orang tua nanti dapat diakses dengan mudah secara online.

Bagaimana dengan kampus anda, ingin bertransformasi seperti IAIN Manado? Langsung minta demo dan kontak kami di: siakadcloud.com atau langsung kirim email di kontak kami yang ada di website ini.

SEVIMA: Take IT Easy

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×