Saintek

Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota

Kota dan seisinya memang sangat menarik untuk dibahas. Apalagi membahas seputar penataan kota dan seisinya. Pasti akan semakin menarik bila dibahas lebih detail. Nah, untuk bisa belajar lebih mengenai hal ini kamu bisa belajar melalui jurusan perencanaan wilayah dan kota. Penasaran dengan jurusan yang satu ini? Check this out!

Apa Itu Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota?

Jurusan perencanaan wilayah dan kota (PWK) atau biasa disebut sebagai jurusan teknik planologi. Ketika masuk di jurusan ini kamu akan belajar banyak hal, mulai dari aspek sosial, ekonomi, hingga urusan politik. Tak hanya itu, kamu juga akan belajar banyak tentang proses rencana tata ruang dan tata wilayah kota lho. Jadi sangat menarik banget untuk dipelajari. 

Mata Kuliah yang Dipelajari di Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota

Beberapa mata kuliah yang akan kamu dapat antara lain:

  • Geologi lingkungan
  • Kependudukan
  • Interpretasi ruang
  • Proses perencanaan
  • Analisis lokasi
  • Pola ruang
  • Prasarana wilayah dan kota
  • Morfologi kota
  • Perencanaan kota
  • Pengembangan lahan
  • Perumahan dan permukiman
  • Studio perencanaan
  • dll.

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota

Menjadi mahasiswa di jurusan ini, kamu bakal terjun langsung ke beberapa pekerjaan ini:

  1. Pegawai Negeri Sipil 
  2. Penilai real estate
  3. Perencana dan pengembang real estate
  4. Konsultan properti
  5. Dosen 
  6. dll

Kampus dengan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota

Kampus mana saja sih yang menyediakan jurusan biokimia? Berikut adalah listnya. 

  1. Universitas Brawijaya
  2. Universitas Gadjah Mada
  3. Institut Teknologi Bandung
  4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember