Soshum

Jurusan Ekonomi Pembangunan

Hayo siapa yang ingin jadi Ekonom masa depan? Yaps, jurusan yang satu ini merupakan salah satu jurusan yang bisa mengantarkan kamu menjadi ekonom di masa yang akan datang. 

Jurusan ini bakal mengkaji berbagai permasalahan pembangunan, ekonomi, keuangan, atau perbankan. Kamu bakal berkutat dengan berbagai analisa. Penasaran kan dengan jurusan ini? Yuk kita kepoin bareng-bareng. 

Apa Itu Jurusan Ekonomi Pembangunan?

Jurusan ekonomi pembangunan adalah jurusan yang bergelut di bidang ekonomi terutama dalam melakukan proses analisa. Di dalam jurusan ini kamu bakal belajar tentang berbagai persoalan tentang ekonomi secara kritis, kreatif, serta inovatif. 

Tak hanya itu, berbagai perencanaan ekonomi pun juga bakal kamu pelajari lebih mendalam melalaui jurusan ini. Apalagi terkait isu perekonomian yang ada, jurusan ini sangat terdepan dalam mengatasinya. 

Mata Kuliah yang Dipelajari di Jurusan Ekonomi Pembangunan

Beberapa mata kuliah yang akan kamu dapat antara lain:

  • Manajemen perbankan
  • Valuasi korporat
  • Eonomi internasional
  • Ekonomi pertanian
  • Ekonomi kependudukan
  • Ekonomi transportasi
  • Pengantar bisnis
  • Ekonometrika
  • Sistem keuangan
  • Matematika ekonomi dan keuangan
  • Pengantar ekonomi mikro
  • dll.

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Ekonomi Pembangunan

Menjadi mahasiswa di jurusan ini, kamu bakal terjun langsung ke beberapa pekerjaan ini:

  • Akuntan
  • Dosen
  • Ekonom
  • Trend Analyst
  • Data Analyst
  • System Analyst
  • dll

Kampus dengan Jurusan Ekonomi Pembangunan

Kampus mana saja sih yang menyediakan jurusan biokimia? Berikut adalah listnya. 

  1. Universitas Airlangga
  2. Universitas Sumatera Utara
  3. Universitas Andalas
  4. Universitas Negeri Padang
  5. Universitas Negeri Malang
  6. Universitas Padjadjaran
  7. Universitas Sebelas Maret
  8. Universitas Brawijaya