Dunia Kampus

Pengumpulan Data IKU PTN 2020 DIPERPANJANG‼️

SEVIMA.COM – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi memutuskan untuk memperpanjang pengumpulan data IKU PTN 2020 hingga 7 Agustus 2021 pukul 23.59 WIB. Sebelumnya ditetapkan agar perguruan tinggi mengumpulkan sebelum tanggal 31 Juli 2021.

Pengumpulan data IKU PTN 2020 dalam rangka pengukuran kinerja bagi Perguruan Tinggi Negeri, yang telah ditetapkan melalui Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3/M /2021 tentang Indikator Kinerja Utama. IKU PTN menjadi alat ukur kinerja baru bagi Perguruan Tinggi yang dinilai berdasarkan 8 (delapan) Indikator Kinerja Utama.

Pencapaian IKU PTN juga akan menjadi tolok ukur pemberian insentif BOPTN berbasiskan kinerja seperti yang sudah dijelaskan dalam Merdeka Belajar episode keenam: Transformasi Dana Pemerintahan untuk Pendidikan Tinggi, yaitu:

1). insentif berdasarkan capaian Indikator Kinerja Utama (untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN)),
2). dana penyeimbang atau matching fund untuk kerja sama dengan mitra (untuk PTN dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS)), dan
3). program Kompetisi Kampus Merdeka atau competitive fund (untuk PTN dan PTS).

Baca Juga : Apa Itu Indikator Kinerja Utama (IKU)

Pengumpulan data dan penetapan nilai IKU PTN Tahun 2020 harus segera dilaksanakan agar insentif BOPTN untuk Tahun Anggaran 2021 bisa diberikan kepada seluruh PTN.

Kebutuhan beberapa atribut data untuk penghitungan IKU PTN akan dikumpulkan melalui Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) dan sumber data lainnya. Adapun atribut data yang dibutuhkan terlampir pada panduan dalam lampiran surat berikut: Buku Panduan IKU 2021

Apakah kampus Anda sedang menuju penerapan Kampus Merdeka, dan mencari sistem yang dapat memudahkan dalam menjalankannya? siAkad Cloud siap mendukung perguruan tinggi di Indonesia menjalankan Kampus Merdeka dengan lancar dan terlapor dengan baik di PDDikti. siakadcloud.com

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen selama 18 tahun dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui sistem informasi siAkadCloud

TAGS :

×