SEVIMA.COM – Kabar gembira di awal bulan, nih! SEVIMA kembali membukan program beasiswa SEVIMA Mencari Siswa Bertalenta (SEMESTA) Batch 5. Pendaftaran beasiswa di tahun ini akan kembali dibuka pada hari ini (03/03/2023).
Adanya program beasiswa batch 5 ini, juga menandakan bahwa genap 5 tahun sudah SEVIMA turut andil dalam memajukan pendidikan melalui Beasiswa Semesta. Perlu diketahui juga bahwa program Beasiswa Semesta merupakan beasiswa program sarjana yang diadakan rutin oleh SEVIMA setiap tahunnya. Beasiswa ini diperuntukkan bagi lulusan SMA/SMK yang berprestasi khususnya di bidang teknologi, namun terkendala dengan ekonomi.
Melalui beasiswa SEMESTA ini, para talenta terpilih bisa kuliah S-1 full dan juga kontrak kerja di SEVIMA. Ini merupakan kesempatan emas bagi para pelajar untuk mendapatkan pendidikan terbaik.
Nah, kira-kira apa saja sih yang akan didapatkan peserta terpilih nanti?
1. | Pendaftaran via website | : 03 Maret – 07 Juni 2023 |
2. | Computer Based Test (CBT) | : 17 – 18 Juni 2023 |
3. | Hackathon | : 24 – 25 Juni 2023 |
4. | Pengumuman lolos seleksi | : 01 Juli 2023 |
5. | Presentasi dan wawancara | : 08 Juli 2023 |
6. | Puncak acara | : 09 Juli 2023 |
Jadi, tunggu apalagi? Segera persiapkan dan daftarkan diri kamu melalui https://maukuliah.id/beasiswa-semesta. Jangan lupa juga pantau website maukuliah.id dan juga Instagram maukuliah.id untuk mendapatkan informasi selanjutnya. Good luck!
Oh iya, video terkait Beasiswa Semesta ini juga bisa kamu lihat pada kanal Youtube SEVIMA di bawah ini.
Mengenal SEVIMA
SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen selama 18 tahun dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui sistem informasi siAkadCloud