Hari ini - Event Webinar: Strategi Sukses Menyusun Kalender Akademik dan SKS Perkuliahan untuk Mempersiapkan Tahun Ajaran Baru Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Dunia Kampus • 13 Jun 2023

Tips Membangun Interaksi Pembelajaran di Perkuliahan

Shitny SEVIMA

SEVIMA.COM –   Sudah kita ketahui bersama bahwa tujuan perguruan tinggi untuk meningkatkan mutu dan menghasilkan lulusan terbaiknya dapat dimulai dari perkuliahan. Namun, Beberapa diantara kita masih bertanya-tanya apakah harus adanya interaksi pembelajaran di perkuliahan. 

Upaya untuk mendapatkan outcome perguruan tinggi yang berkualitas terus digencarkan oleh Kemenristekdikti dalam bentuk regulasi. Sebagaimana yang disampaikan pada Panduan Implementasi Pembelajaran Berpusat Pada Mahasiswa, bahwa karakteristik proses pembelajaran meliputi sifat interaktif, holistik, integratif, saintifik, kontekstual, tematik, efektif, kolaboratif, dan berpusat pada mahasiswa. 

Adapun pembelajaran interaktif adalah suatu karakteristik proses pembelajaran yang menyatakan bahwa Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) diraih dengan mengutamakan proses interaksi dua arah antara mahasiswa dan dosen. 

Bahkan berdasarkan Permendikbud No. 3 tahun 2020 tentang SNDIKTI, perguruan tinggi harus menciptakan perkuliahan dengan mengutamakan proses interaksi dua arah antara mahasiswa dan dosen, atau disebut perkuliahan interaktif.

Mengapa Harus Membangun Interaksi Pembelajaran di Perkuliahan?

Dengan adanya interaksi pembelajaran di kelas perkuliahan sangat bermanfaat ketika proses transfer ilmu berlangsung. Mahasiswa dapat  memproses pemahamannya atas apa yang disampaikan oleh dosen. Selain itu, pada proses ini juga mahasiswa dapat mengembangkan keterampilan komunikasi dan kepercayaan dirinya.

Apalagi, saat mahasiswa diberikan kesempatan menyampaikan pendapat buah pikir kritisnya. Dosen dapat memberikan feedback berupa perbaikan ataupun apresiasi, tentu ini akan menjadi kelas yang ideal. 

Baca juga: Terbukti! SEVIMA EdLink Tingkatkan Minat Belajar di Tengah Pandemi Covid-19

Tips Membangun Interaksi Pembelajaran di Perkuliahan

Banyak pendidik yang merasa kesulitan membangun interaksi di kelas. Padahal, interaksi antara dosen dan peserta didik di perkuliahan harusnya berjalan dua arah. Dengan begitu, proses pembelajaran di perkuliahan akan dapat lebih maksimal. Lalu, apa tips membangun interaksi pembelajaran di perkuliahan?

1. Cara Penyampaian Materi yang Variatif

Masuk akal memang jika pentingnya membangun interaksi di kelas dimulai dengan persiapan materi yang variatif. Banyak aplikasi ataupun website yang menyediakan berbagai macam variasi untuk menyampaikan materi. Ada yang berbentuk dokumen, presentasi ataupun video. Ini disesuaikan kembali dengan kreatifitas dan waktu yang tersedia.

2. Memberikan Kesempatan Bertanya

Sudah disampaikan sebelumnya bahwa salah satu bentuk interaksi adalah diskusi antar mahasiswa ataupun dengan dosen. Ini bisa terjadi jika dosen memberikan ruang bagi mahasiswa untuk bertanya. 

3. Memberikan Feedback

Tips selanjutnya adalah memberikan feedback atas hasil kerja ataupun pertanyaan mahasiswa. Adapun feedback ini dapat dalam bentuk nilai ataupun jawaban dari pertanyaan. Sehingga, kedepannya interaksi ini dapat dibangun secara berkelanjutan.

Pertanyaan selanjutnya muncul yaitu “apakah membangun interaksi pembelajaran hanya bisa dilakukan didalam kelas?”, tentu jawabannya tidak. Anda sebagai pendidik dapat membangun interaksi pembelajaran baik online maupun online. Yang terpenting adalah ruang yang mendukung.

Baca juga: 7 Aktivitas yang Bisa Dilakukan Dosen di SEVIMA EdLink

SEVIMA Platform Solusi Interaksi Pembelajaran di Perkuliahan

SEVIMA Platform siap membantu mewujudkan perkuliahan interaktif bersama fitur – fitur keren modul EDLINK SEVIMA Platform. Salah satunya dilengkapi dengan Fitur Student Engagement Score (SES) yang dapat dikontrol oleh dosen ataupun manajemen kampus untuk melihat perkembangan mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan. Sehingga dosen hingga manajemen kampus dapat menerapkan  menerapkan pembelajaran yang interaktif sesuai dengan arahan Permendikbud No. 3 tahun 2020 tentang SNDIKTI.

Tertarik mengetahui lebih lanjut? Silahkan konsultasi dengan tim kami dengan kunjungi Sevima.com atau melalui Whatsapp di 082261610404.

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×