Hari ini - Event Premium Webinar: Navigasi Risiko Keuangan untuk Keberlanjutan Perguruan Tinggi Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Dunia Mahasiswa • 03 May 2022

Lebaran Belum Dapat Kampus? Lakukan Beberapa Hal ini Biar Tidak Stress!

Seprila Mayang SEVIMA

SEVIMA.COM– Sudah beberapa tahun ini lebaran selalu berdekatan dengan pendaftaran perkuliahan. Sayangnya, momen ini terkadang bikin kamu pusing sendiri karena harus bertemu dengan banyak keluarga dan kerabat. Apalagi buat kamu yang belum mendapatkan sekolah yang tepat, pasti membuat kamu tertekan luar dalam. 

Namun, tenang aja sobat, kamu gak sendirian kok. Banyak sekali orang di luar sana yang seperjuangan dengan kamu. Makanya kamu bisa menyiapkan mental yang lebih biar kamu gak stress hingga menghancurkan lebaranmu. Langsung aja yuk simak tips di bawah ini. 

Baca juga: 6 PTN Siap Buka Jalur Berprestasi, Ini Dia Infonya!

5 Hal Biar Gak Stress Saat Lebaran

1. Jangan tanggapi orang yang mencelamu

Omongan banyak orang kerap bikin sakit hati dan panas di telinga. Tapi ketika kamu mendapatkan omongan karena belum mendapatkan kampus sebagai salah satu acuan kamu untuk lebih maju dan berkembang. Kamu bisa menjadikan perkataan dan omongan tersebut sebagai salah satu tombak untuk bisa sukses dan masuk di perguruan tinggi yang kamu inginkan. 

2. Selalu Motivasi Diri Untuk Lebih maju

Meskipun bertemu dengan banyak orang terkadang membuat minder, jangan sampai kamu merasa minder dan mengurung diri. Kamu bisa memotivasi diri kamu sendiri untuk bisa lebih sukses dan maju. Selalu semangati dirimu biar tak tenggelam dalam kesedihan. 

3. Meminta restu dan berdoa lebih banyak

Mumpung ketemu banyak sanak saudara, kamu bisa meminta doa restu agar lebih sukses dan lancar dalam menjalankan tes-tes di depan mata. Jangan lupa untuk terus berdoa di setiap sujudmu agar semua keinginan kamu dikabulkan. 

4. Belajar seusai melakukan silaturahmi

Meskipun kegiatan merayap banyak, kamu bisa melakukan kegiatan belajar selesai mengikuti kegiatan silaturahmi. Jadi meskipun kamu berada di luar rumah, kamu bisa belajar meskipun hanya sekadar membaca. 

5. Sharing dengan teman seperjuangan

Agar bisa mengeluarkan keluh kesah yang ada, kamu bisa sharing dengan teman seperjuangan. Apalagi bagi mereka yang belum mendapatkan bangku di perkuliahan. Kamu bisa saling menyemangati dan bertukar pikiran agar bisa sama-sama sukses masuk di perguruan tinggi. 

Baca juga: Siap Lolos PTN: 5 Persiapan UTBK-SBMPTN 2022

So guys, kegagalan yang ada bukan berarti membuat kamu jatuh terpuruk. Namun kegagalan tersebut bisa jadi cambuk untuk mendapatkan yang terbaik. Tetap semangat dan terus berjuang ya!

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×