Hari ini - Event PELATIHAN – KOPDAR SURABAYA: Strategi Sukses Meningkatkan Hilirisasi, Penelitian, dan Pengabdian Kepada Masyarakat (Litabmas) di Perguruan Tinggi Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Berita • 07 Sep 2021

Ratusan Mahasiswa STMA Trisakti dan Yayasan Trisakti Terima Vaksin

Fadhol SEVIMA

SEVIMA.COM – PENGURUS Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Komisariat Yon 14 (Ikamenwa) Trisakti bersama dengan STMA Trisakti, Yayasan Trisakti, dan kepolisian, menggelar vaksinasi massal Senin (15/8). Kegiatan ini digelar sebagai bentuk bentuk dukungan terhadap program pemerintah untuk mencapai herd immunity atau kekebalan kelompok.

“Tadinya target vaksinasi sebanyak 500 orang, tapi enggak jadi, jadinya 300 orang,” kata Sekretaris Ikamenwa Yon 14 Trisakti Dandy Andriana dalam rilis pers yang diterima SEVIMA, Rabu (01/09)/

Dandy mengungkapkan kegiatan vaksinasi ditujukan untuk mahasiswa dan karyawan. Selain itu, masyarakat di sekitar kampus Trisakti di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, diperbolehkan mendaftar vaksinasi.

“Pendaftaran bisa melalui online. Masyarakat sekitar sini juga kami infokan dan mengisi data secara manual jika datang langsung dengan membawa foto copy KTP,” paparnya.

Baca juga : Jovial da Lopez dan 9 Penerima Beasiswa Dalam & Luar Negeri Bagikan Tips Sukses Dapatkan Beasiswa

Untuk jenis vaksin covid-19, lanjut Dandy, panitia menyediakan dua jenis yaitu Sinovac dan AstraZeneca. “Ini berkat kerja sama dengan Polda Metro Jaya melibatkan DPP IARMI DKI dan STMA, STMK Trisakti didukung oleh Yayasan Trisakti di Kampus C Trisakti Rawasari,” ujarnya.

Kegiatan vaksinasi, kata Dandy, hanya digelar satu hari yang dimulai sejak pukul 07.30 WIB hingga selesai. “Ada bantuan boogie bag dari STMA dan STMK Trisakti kepada peserta yang sudah melaksanakan vaksinasi,” tandasnya.

Sebagai tuan rumah, Dr. Antonius Anton Lie, SE., MM. selaku Ketua STMA berharap vaksinasi dapat mencegah penyebaran COVID-19 di Indonesia.

“Harapannya, STMA Trisakti dan segenap civitasnya bisa ikut mencegah covid-19. Terlebih, ini vaksinasi yang pertama. Ini bisa terlaksana berkat dukungan dari Menwa, dan kepolisian,” pungkas Anton.

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×