Hari ini - Event Premium Webinar: Navigasi Risiko Keuangan untuk Keberlanjutan Perguruan Tinggi Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Berita • 15 Dec 2021

UKI Paulus Makassar Genjot Digitalisasi Kampus Untuk Tingkatkan Layanan Mahasiswa

Fadhol SEVIMA

SEVIMA.COM – Rektor Universitas Kristen Indonesia Paulus (UKI Paulus) Makassar, Prof. Dr. Agus Salim, S.H., M.H., menandatangani nota kesepahaman bidang sistem informasi akademik dengan PT. Sentra Vidya Utama (SEVIMA) di gedung Rektorat. Penandatanganan tersebut juga dihadiri oleh seluruh Wakil Rektor dan Pimpinan Fakultas, pada hari (Kamis (09/12).

Dikenal sebagai kampus Swasta tertua di Makassar, Universitas Kristen Indonesia Paulus (UKI-P) Makassar di bawah kepemimpinan Rektor Prof. Dr. Agus Salim, S.H., M.H., terus melakukan gebrakan dengan melakukan inovasi dan digitalisasi kampus.

UKI Paulus Makassar sadar akan gempuran revolusi Industri 4.0 yang merubah segalanya. Untuk itu, UKI Paulus menyiapkan sedemikian rupa agar dapat sustain dalam mengarungi ombak perubahan zaman.

Baca juga : siAkad Cloud Dukung IAIN Palu Menuju World Class University

Menurut Prof. Dr. Agus Salim, S.H., M.H., salah satu yang terpenting dalam digitalisasi kampus adalah kegiatan akademik, mulai dari pembelajaran-nya hingga tata kelola akademik kampus.

“Kami berharap semua kegiatan akademik dan pengelolaannya dapat dilakukan berbasis digital mulai dari pemberdayaan sistem informasi akademik, aplikasi learning management system (LMS), website serta sosmed secara maksimal dan terstruktur.” Ujarnya

Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Pengembangan, Dr. Yoel Pasae, S.T., M.T. menambahkan, sebelum bekerjasama dengan SEVIMA, sejak Tahun 2019 (sebelum Pandemi Covid-19) UKI Paulus Makassar sebenarnya telah mengembangkan Sistem Informasi Akademik (SIA UKI Paulus) dan Sistem Pembelajaran dengan Metode Blended Learning kerjasama dengan Kemenristekdikti.

“Di awal kepemimpinan Rektor Prof. Dr. Agus Salim, S.H., M.H., UKI Paulus Makassar telah mengembangkan Sistem Informasi Akademik (SIA UKI Paulus) dan Sistem Pembelajaran dengan Metode Blended Learning yang memadukan Pembelajaran synchronous dengan asynchronous menggunakan Aplikasi Learning Management System (LMS) kerjasama dengan Universitas Terbuka. Melalui aplikasi tersebut diselenggarakan pembelajaran 50% tatap muka dan 50% PJJ melalui rekomendasi LL DIKTI Wilayah IX Kemenristekdikti,” jelas Yoel

Namun, sistem yang telah dikembangkan belum sepenuhnya terintegrasi, sehingga UKI Paulus Makassar tak puas dengan capaian tersebut.

“Tak puas dengan capaian tersebut, maka UKI Paulus Makassar menggandeng SEVIMA melakukan inovasi dan digitalisasi kampus untuk membawa seluruh manajemen kampus berbasis digital dan terintegrasi dalam rangka menjadikan kampus UKI Paulus sebagai Kampus Digital di tahun 2022.” Tambahnya

Baca juga : 3 Alasan Utama Rektor UNILAK Rekomendasikan siAkad Cloud

Dipilihnya SEVIMA sebagai partner dalam pengembangan sistem informasi ini juga tidak asal pilih, UKI Paulus Makassar telah melakukan filter yang ketat. Salah satu alasan UKI Paulus Makassar yang diprakarsai oleh Prof. Agus Salim adalah SEVIMA mempunyai sistem akademik yang maju satu langkah dari pada yang lain yaitu Sistem Informasi Akademik Berbasis Cloud.

Dibandingkan dengan aplikasi lain, produk SEVIMA siAkad Cloud ini mempunyai banyak keunggulan, seperti terintegrasi dengan Feeder PDDikti (sistem pemerintah), terintegrasi dengan pembayaran online, dan yang terpenting adalah data-data yang disajikan dapat memudahkan dalam melakukan akreditasi ke BAN-PT.

Untuk itu, diharapkan dengan berbagai keunggulan-keunggulan ini, target menjadi kampus digital dan mempunyai layanan terbaik akan terealisasi, sehingga mendapatkan akreditasi unggul dari pemerintah.

Dokumentasi Tim SEVIMA & UKI Paulus Makassar

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×