3 Hari Lagi - Sebelum Event Webinar Executive Forum: Strategi Sukses Memimpin Kampus dan Meningkatkan Kualitas Pendidikan Tinggi di Jawa Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Success story • 23 Nov 2020

Sistem Belum Update Feeder PDDikti, Menghambat UNIKA De La Salle Dalam Melakukan Pelaporan

Seprila Mayang SEVIMA

SEVIMA.COM –  Bagi suatu perguruan tinggi, melakukan pelaporan secara berkala kepada PDDikti adalah wajib hukumnya. Pelaporan ini digunakan sebagai barometer untuk menilai kegiatan yang sudah diselenggarakan oleh setiap perguruan tinggi. Regulasi penilaian tersebut dipengaruhi oleh persiapan dan kesiapan setiap perguruan tinggi dalam melakukan pelaporan PDDikti.

Sayangnya, dalam melakukan pelaporan tersebut sering kali terjadi berbagai masalah yang dapat menghambat pelaporan tersebut. Salah satu faktor yang memicu timbulnya permasalahan tersebut biasanya dikarenakan ketidaksiapan perguruan tinggi dalam melakukan pelaporan PDDikti.

Meskipun melakukan permasalahan tersebut terlihat sangatlah klise, namun memiliki dampak yang cukup besar. Jika permasalahan tersebut tidak segera dicari jalan keluarnya, maka akan semakin menghambat pelaporan setiap perguruan tinggi ke PDDikti.

Baca juga : [Lengkap] Cara Instalasi Feeder PDDikti Dari Awal Hingga Bisa Digunakan

Pengalaman UNIKA De La Salle Saat Melakukan Pelaporan

Permasalahan mengenai pelaporan ini terjadi pada Universitas Katolik De La Salle. Kampus yang terletak di Kota Manado tersebut ternyata memiliki pengalaman yang cukup rumit saat melakukan pelaporan PDDikti.

Saat memulai melakukan pengecekan data, ternyata Universitas De La Salle belum memiliki server data yang memadai. Kala itu, Universitas Katolik De La Salle memang sudah memiliki sistem akademik sendiri. Namun, sistem tersebut ternyata belum ter-upgrade sesuai dengan ketentuan standar PDDikti.

Ini menyebabkan pihak kampus mengalami kesulitan dalam melakukan pelaporan. Tidak hanya itu, tim Universitas Katolik De La Salle juga merasa kesulitan saat melakukan akomodir data yang sudah ada. Jika keadaan ini terus menerus dibiarkan, pasti akan mengganggu seluruh proses penilaian PDDkti terhadap kampus tersebut.

UNIKA De La Salle Mencari Penyelesaian Secepat Mungkin

Memiliki sistem yang kurang terintegrasi mengharuskan pihak kampus harus mencari penyelesaian secepat mungkin. Teringat tentang produk yang diluncurkan oleh SEVIMA pada pertemuan LLDikti tahun 2014 silam, hingga pada tahun 2018 Universitas De La Salle memutuskan untuk menghubungi SEVIMA.

Setelah menghubungi tim SEVIMA, akhirnya kampus ini memutuskan untuk menggunakan layanan ProFeeder. SEVIMA ProFeeder merupakan suatu Layanan Software as a Service (SaaS) yang bisa dimanfaatkan untuk melakukan proses pelaporan data akademik oleh perguruan tinggi.

Produk keluaran SEVIMA ini sudah dirancang maksimal dengan terintegrasi langsung pada PDDIKTI Feeder. Sehingga sangat mempermudah perguruan tinggi saat menggunakannya. Setelah mengaplikasikan SEVIMA ProFeeder, pihak kampus mengaku sangat puas dan senang dengan hasil yang didapat. Seluruh proses pemasukan data dilakukan dengan sangat mudah dan sangat efektif melalui layanan ini.

Tidak hanya itu, kemudahan yang didapatkan atas kerjasama yang baik antara pihak kampus dan SEVIMA. Seluruh kerja keras dan usaha yang dilakukan oleh Universitas De La Saller akhirnya berbuah manis. Kampus ini berhasil mendapatkan 100% pelaporan PDDikti.

Setelah kampus ini berhasil mendulang kesuksesan, pihak kampus pun memutuskan untuk melakukan pelaporan secara mandiri. Meskipun pelaporan tersebut dilakukan secara mandiri oleh tim, namun pihak SEVIMA ProFeeder tetap melakukan pengawasan. Dengan demikian, tim SEVIMA ProFeeder bisa dengan leluasa memberikan pelayanan bila terjadi suatu trouble di kemudian hari.

Banyaknya perguruan tinggi yang belum mengetahui kemudahan ini, pastinya masih bingung dalam melakukan pelaporan PDDikti. Nah, jika salah satu perguruan tinggi tersebut adalah kampus Anda, maka segera sudahi kesulitan itu hanya dengan profeeder.sevima.com.

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×