12 Hari Lagi - Sebelum Event OFFLINE (GRATIS): Gala Apresiasi SEVIMA – Membangun Strategi Kepemimpinan Digital Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Dunia Kampus • 17 Oct 2020

Cara Pemanfaatan APT 3.0 Dalam SAPTO Dengan 9 Kriteria

Fadhol SEVIMA

SEVIMA.COM – Tujuan utama pengembangan instrumen APT 3.0 adalah sebagai upaya membangun budaya mutu di Perguruan Tinggi. Instrumen APT 3.0 berorientasi pada output dan outcome dan terdiri dari 2 bagian yaitu: 1) Laporan Laporan Kinerja Perguruan Tinggi (LKPT) dan Laporan Evaluasi Diri Perguruan Tinggi (LED). LKPT berisi data kuantitatif yang secara bertahap akan diambil dari Pangakalan Data Pendidikan Tinggi (PD-Dikti) yang memuat capaian indikator kinerja perguruan tinggi. Indikator ini disusun BAN-PT secara khusus dengan mempertimbangkan kekhasan perguruan tinggi tersebut.

Sebelumnya kita harus tahu dulu perubahan standar dan kreteria instrument Ban-PT sebelum dan sesudah SN dikti 2015 (Permenristekdikti No. 44 2015):

– Sebelum SN Dikti 2015:

7 standar BAN PT:
1. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran
2. Tatapamong dan manajemen
3. Mahasiswa
4. Sumber Daya Manusia
5. Kurikulum
6. Keuangan, Sarana/Prasarana
7. Riset dan Kerjasama

– Sesudah SN Dikti 2015:

9 Kriteria SN Dikti 2015:
1. Visi, Misi, Tujuan dan Strategi
2. Tata Pamong, Tata Kelola dan Kerjasama
3. Mahasiswa
4. Sumber Daya Manusia
5. Keuangan, Sarana dan Prasarana
6. Pendidikan
7. Penelitian
8. Pengabdian kepada Masyarakat
9. Luaran dan Capaian Tridharma

Selain itu, ada tambahan dua dokumen utama akreditasi instrumen baru BAN PT yang harus dilakukan perguruan tinggi yaitu;

A. Akreditasi Pogram Studi:

I. Dokumen Laporan Evaluasi Diri Program Studi
II. Dokumen Laporan Kinerja Akademik Program Studi

B. Akreditasi Perguruan Tinggi:

I. Dokumen Laporan Evaluasi Diri Perguruan Tinggi
II. Dokumen Laporan Kinerja Perguruan Tinggi

Syarat perlu dan syarat wajib pada instrumen baru

Berikut dokumen yang disubmit pada Akreditasi Perguruan Tinggi 3.0. Untuk lebih detail tentang LED dan LKPT bisa Anda lihat contohnya disini: Panduan Perguruan Tinggi dan Prodi Usulkan Akreditasi Ke BAN-PT

Untuk penilaian dan status seperti ini;

Itulah cara pemanfaatan APT 3.0 dalam SAPTO dengan 9 kriteria baru dari BAN-PY. Tulisan ini disadur dari materi Pak Afrizal & Ahmad Nur Rahman yang disampaikan dalam Workshop PDDikti di Bandung yang berjudul Pemanfaatan APT 3.0 dalam SAPTO. Semoga membantu.

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×