Dunia Kampus • 04 Oct 2024
Dunia Kampus • 30 Dec 2021
10 Universitas Terbaik di Indonesia, Versi QS WUR, UniRank & Webometrics
Fadhol SEVIMA
SEVIMA.COM – Lagi persiapan SNMPTN 2022, ini daftar pilihan 10 universitas terbaik di Indonesia. Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 akan segera digelar. Berdasarkan informasi dari Lembaga Tinggi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT), sosialisasi SNMPTN 2022 sudah dimulai sejak 1 Desember lalu.
Selain memantau jadwal pelaksanaan, salah satu yang wajib dipikirkan adalah memilih universitas atau perguruan tinggi yang akan dituju. Berikut daftar 10 universitas atau perguruan tinggi yang masuk dalam ranking universitas di Indonesia 2021:
Baca juga : 10 Rekomendasi Kampus Islam Swasta Terbaik di Indonesia
Baca juga : 10 PTS Terbaik Indonesia versi Webometrics 2022
10 Universitas Terbaik versi QS World University
Ranking QS WUR menggunakan berbagai kriteria penilaian, seperti reputasi akademik, lulusan, rasio fakultas/mahasiswa, jejaring penelitian internasional, dan sitasi per karya ilmiah. Kemudian, karya ilmiah per fakultas, staf bergelar doktor, proporsi fakultas dan mahasiswa internasional, dan proporsi pertukaran mahasiswa masuk juga keluar. Berikut 10 perguruan terbaik di Indonesia versi QS WUR 2022:
1. Universitas Gadjah Mada
2. Universitas Indonesia
3. Institut Teknologi Bandung
4. Universitas Airlangga
5. Institut Pertanian Bogor
6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
7. Universitas Padjadjaran
8. Universitas Bina Nusantara
9. Universitas Diponegoro
10. Telkom University
Baca juga : 7 Kampus dengan Jurusan Teknik Terbaik di Indonesia Versi THE WUR 2022
10 Universitas Terbaik Indonesia versi Webometrics
Webometrics merupakan lembaga pemeringkat perguruan tinggi di dunia yang menjadikan website perguruan tinggi sebagai bahan penilaiannya. Mereka menilai kemudahan akses, transfer pengetahuan ilmiah dan budaya yang dihasilkan ke masyarakat, desain, dan lainnya dari website perguruan tinggi. Berikut adalah urutan kampus terbaik di Indonesia tahun 2021 versi Webometrics :
1. Universitas Indonesia
2. Universitas Gadjah Mada
3. IPB University
4. Institut Teknologi Sepuluh November
5. Universitas Brawijaya
6. Universitas Airlangga
7. Telkom University
8. Institut Teknologi Bandung
9. Universitas Bina Nusantara
10. Universitas Negeri Sebelas Maret
Baca juga : 6 Kampus dengan Jurusan Ilmu Komputer Terbaik di Indonesia Versi THE WUR 2022
10 Ranking Universitas Terbaik Indonesia 2021 versi UniRank
Berbeda dengan Webometrics, UniRank menilai kualitas suatu perguruan tinggi dari 3 kriteria, yakni terakreditasi; memiliki program Sarjana, Magister, dan Doktoral; serta memiliki proses perkuliahan tatap muka. Berikut 10 urutan teratas universitas di Indonesia versi UniRank 2021:
1. Universitas Gadjah Mada
2. Universitas Indonesia
3. Universitas Brawijaya
4. Universitas Airlangga
5. Universitas Pendidikan Indonesia
6. Universitas Negeri Yogyakarya
7. Institut Pertanian Bogor
8. Universitas Diponegoro
9. Universitas Padjadjaran
10. Universitas Negeri Semarang
Baca juga : 5 Kampus dengan Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia versi THE WUR 2022
Baca juga : 10 PTN Terbaik Indonesia versi Webometrics 2022
Baca juga : 10 Politeknik Terbaik Versi Webometrics 2022
LTMPT sendiri telah mengumumkan jadwal pendaftaran SNMPTN 2022 dibuka sejak 14-28 Februari 2022. Daftar di atas dapat menjadi bahan pertimbangan memilih perguruan tinggi. Nah, jadi gimana nih? Apakah kamu sudah menentukan kampus idaman dari beberapa rekomendasi tempat kuliah terbaik di Indonesia tersebut?
Tags:
Mengenal SEVIMA
SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami