Hari ini - Event Premium Webinar: Navigasi Risiko Keuangan untuk Keberlanjutan Perguruan Tinggi Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Dunia Mahasiswa • 09 Mar 2022

5 Beasiswa S1 Terbaik Dalam Negeri Tahun 2022

Seprila Mayang SEVIMA

SEVIMA.COM– Mendapatkan beasiswa adalah suatu hal yang sangat berharga. Kamu tak hanya mendapatkan bantuan dana pendidikan saja, namun kamu juga bakal mendapatkan kesempatan belajar yang sangat berharga. 

Nah, buat kamu si pencari beasiswa. Berikut adalah beberapa deretan beasiswa yang bisa kamu apply  untuk masa depan terbaikmu. Mau tahu beasiswa mana aja nih yang bisa kamu ambil? Simak dulu ulasan di bawah ini. 

Baca juga: Walikota Surabaya Luncurkan Beasiswa SEMESTA – SEVIMA Mencari Siswa Bertalenta

Beasiswa Terbaik di Indonesia

1. Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah)

Buat kamu yang ingin melanjutkan perkuliahan secara gratis, kamu bisa mendapatkan beasiswa yang satu ini. Beasiswa yang dikeluarkan oleh pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi ini diperuntukkan kepada calon mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu namun memiliki potensi akademik yang bagus. 

Beasiswa ini diperuntukkan bagi mereka yang ingin melanjutkan studi D3, D4, hingga S1. Selama berkuliah, kebutuhanmu akan dicukupi mulai dari tunjangan buku, uang saku, hingga biaya kuliah gratis. 

2. Beasiswa Unggulan Kemendikbud Ristek

Kalau yang satu ini merupakan beasiswa untuk mahasiswa yang berprestasi. Nah, beasiswa ini merupakan beasiswa yang disediakan oleh Kemendikbud Ristek. 

Ketika mendapatkan beasiswa ini, kamu akan mendapatkan uang saku setiap bulan dan tentunya biaya kuliah gratis. Penasaran ya sama beasiswa yang satu ini? Yuk buruan kepoin. 

3. Beasiswa APERTI BUMN

Kalau beasiswa yang satu ini merupakan beasiswa yang diselenggarakan oleh BUMN. buat kamu lulusan SMA/SMK, kamu bisa mendapatkan beasiswa yang satu ini selama menempuh masa studi. 

Ada beberapa kampus yang bernaung di bawah APERTi BUMN nih, antara lain BRI Institute, Universitas Internasional Semen Indonesia,  Universitas Pertamina, Telkom University, Institut Teknologi Telkom Surabaya, Institut PLN, Politeknik Pos Indonesia, Institut Teknologi Telkom Pureowkerto, dan Sekolah Tinggi Manajemen Logistik. 

4. Tanoto Foundation

Buat yang ingin mencari peluang beasiswa, kamu bisa mencoba beasiswa yang satu ini. Beasiswa ini merupakan beasiswa yang diberikan untuk mahasiswa S1 reguler semester pertama di salah satu perguruan tinggi mitra. 

Saat mendapatkan beasiswa ini, kamu tak hanya memberikan dukungan secara finansial saja. Namun para penerima juga akan mendapatkan pengembangan diri, pengabdian masyarakat, serta mendapatkan tunjangan biaya hidup dan biaya kuliah. 

5. Beasiswa SEMESTA SEVIMA

Kalau kamu salah satu pecinta IT, kamu bisa mencoba beasiswa yang satu ini. Beasiswa ini merupakan beasiswa full yang bisa kamu dapatkan sekaligus mendapatkan kesempatan kerja.

Baca juga: Sediakan Beasiswa Satu Miliar Rupiah, Beasiswa SEMESTA 2022 Telah Dibuka!

Seluruh uang kuliah kamu selama 4 tahun akan di-cover dan juga kamu bakal mendapatkan kesempatan berharga untuk bisa bekerja di SEVIMA. Yang jelas kamu juga bisa berkuliah secara GRATIS di perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Menarik banget kan? Yuk buruan daftar

So guys, itulah daftar beasiswa yang bisa kamu dapatkan. Sangat menarik sekali bukan untuk bisa mendapatkan beasiswa tersebut? Makanya deh buruan kepoin dan cari informasi pentingnya. 

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×