16 Hari Lagi - Sebelum Event Webinar Nasional: Penyusunan Rencana PMB Tahun 2025 untuk Raihan Akreditasi & Rasio Dosen Mahasiswa Optimal Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Solusi SEVIMA • 18 Jul 2024

Sistem Akuntansi Edufin, Sukseskan Pengelolaan Keuangan Institusi Pendidikan

Liza SEVIMA

SEVIMA.COM – Pengelolaan keuangan menjadi suatu hal vital dalam sebuah institusi pendidikan. Keuangan merupakan  sebagai sumber utama bagi institusi untuk mengelola operasional kampus. Disebutkan dalam jurnal Pengelolaan Keuangan Perguruan Tinggi di Indonesia, bahwa Pengelolaan keuangan yang sehat, transparan, dan akuntabel akan menyukseskan tujuan utama institusi pendidikan. 

Di lapangan masih banyak ditemui beberapa masalah pengelolaan keuangan yang muncul. Seperti sistem administrasi pengelolaan keuangan yang belum efisien. Di mana sistem tersebut belum mengakomodir pencatatan dana masuk dan keluar hingga lemahnya pengawasan internal. Kondisi ini jelas sangat tidak menguntungkan. Apalagi akan memicu potensi terjadi penyelewengan dana, sehingga jika dibiarkan tentu akan merusak reputasi institusi terkait.  

Untuk itu, dibutuhkan sistem akuntansi kampus yang tepat agar tata kelola keuangan bisa maksimal. Institusi pendidikan perlu mengimplementasikan sistem akuntansi yang dapat mempermudah transparansi transaksi, pengajuan anggaran, hingga pengawasan laporan dana kampus seperti EduFin. 

Selain itu, apa saja keuntungan yang didapatkan dari EduFin sebagai sistem akuntansi dalam mengelola keuangan kampus? 

Mudah Kelola Keuangan Institusi Pendidikan dengan EduFin

Mengelola keuangan akan lebih mudah dengan EduFin. Nah berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa didapatkan, antara lain:

1. Transparansi & Kemudahan Pengajuan Anggaran di Setiap Unit 

Setiap unit di institusi pendidikan kini dapat mengajukan rencana anggaran hanya dengan satu platform saja. Rencana pengajuan anggaran disusun langsung oleh admin setiap unit dan dikirimkan langsung pada tim keuangan atau bendahara untuk diperiksa. 

Dengan pengajuan rencana di setiap unit, kini institusi pendidikan dapat lebih mudah memantau setiap kegiatan yang direncanakan, pendanaan, hingga evaluasi. Hal ini juga akan memberikan transparansi penyaluran serta evaluasi efektivitas perencanaan.

2. Platform Keuangan Berbasis Cloud

Platform keuangan Edufin telah mendukung pencatatan berbasis cloud sehingga data dapat diakses melalui internet. Berbeda dengan metode tradisional yang menggunakan penyimpanan lokal atau server fisik, pencatatan berbasis cloud ini memiliki berbagai kelebihan seperti akses dari mana saja hanya dengan koneksi internet, kemudahan kolaborasi dan berbagi akses, hingga opsi pemulihan data jika terjadi kasus kejadian tak terduga. 

3. Kemudahan Monitoring  Laporan Keuangan

Ingin monitoring laporan keuangan dengan data real time secara cepat? EduFin kini telah support kebutuhan akses laporan keuangan melalui fitur Dashboard. Fitur ini akan menampilkan data real time kondisi keuangan. Sehingga kini Bapak/Ibu di institusi pendidikan dapat melakukan check laporan keuangan dengan cepat dan efisien. 

Laporan keuangan Edufin

(Gambar 1. Dashboard laporan keuangan di EduFin)

4. Keamanan Data Terjamin

Edufin penjaminan keamanan dan data informasi terlindungi dari serangan cyber. Platform ini dirancang dengan infrastruktur yang handal dengan keamanan yang berlapis, sehingga tim keuangan di institusi pendidikan tak perlu khawatir terjadi kebocoran data. 

Pengelolaan keuangan di institusi pendidikan merupakan hal yang sulit dilakukan jika masih menggunakan sistem manual. Itu sebabnya EduFin sebagai platform keuangan handal dapat menjadi solusi untuk mempermudah kelola keuangan di institusi pendidikan. Memiliki keuangan dengan sistem yang sudah otomatis dan mengedepankan transparansi, EduFin dapat support kebutuhan di seluruh sektor keuangan kampus. 

Itu tadi penjelasan lengkap mengenai kemudahan kelola keuangan dengan sistem akuntansi EduFin di institusi pendidikan. Tertarik menggunakan sistem keuangan EduFin di institusi Anda? Yuk segera hubungi tim kami melalui Whatsapp 082261610404 untuk keterangan lebih lanjut atau kunjungi laman Edufin untuk informasi lainnya. 

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×