Solusi SEVIMA • 21 Nov 2024
Solusi SEVIMA • 24 Aug 2023
Customer Relationship Management (CRM) untuk Meningkatkan Penerimaan Mahasiswa Baru
Liza SEVIMA
SEVIMA.COM – Komunikasi adalah hal terpenting dalam proses Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) hingga akhirnya dapat meningkatkan jumlah mahasiswa baru tiap tahunnya. Komunikasi yang efektif dapat mempengaruhi calon mahasiswa untuk segera mendaftar dan menghilangkan keraguan karena mendapatkan kejelasan informasi.
Faktanya, banyak perguruan tinggi sudah mencoba membangun komunikasi dengan calon mahasiswa. Misalnya dengan informasi di sosial media, datang langsung ke sekolah, bahkan melalui pameran pendidikan. Namun, sayangnya jumlah pendaftar tidak kunjung meningkat.
Baca juga: SEVIMA dan Leadsquared Hadirkan Akselerasi Penerimaan Mahasiswa Baru Bagi Perguruan Tinggi
Customer Relationship Management (CRM) untuk Meningkatkan Penerimaan Mahasiswa Baru
Seringkali mahasiswa kesulitan mendapatkan informasi pendaftaran perguruan tinggi, bahkan beberapa kampus sulit dihubungi. Jika hal tersebut dibiarkan, bisa jadi calon mahasiswa melewatkan waktu pendaftaran. Padahal tim marketing yang di lapangan sudah susah payah memberikan informasi tentang perguruan tinggi dengan datang langsung ke sekolah.
Dengan Customer Relationship Management (CRM) calon mahasiswa bisa selalu mendapatkan informasi yang update tanpa khawatir terlambat mendapatkan informasi pendaftaran. Tidak sampai disitu, CRM juga sangat bermanfaat untuk mengelola komunikasi dengan calon mahasiswa.
SEVIMA CRM Solusi Meningkatkan Penerimaan Mahasiswa Baru yang Terintegrasi
SEVIMA CRM atau lead management tools adalah fitur yang dapat tim manajemen perguruan tinggi melakukan tracking terhadap lead calon mahasiswa yang masuk dan memastikan semua lead bisa dikonversi ke mahasiswa yang terdaftar.
Lead Scoring dan Funnel Conversion bisa membantu petugas Admisi untuk menjaring peminat-peminat yang ada dan masih banyak tools-tools lain yang nanti akan dibungkus dalam sesi workshop SEVIMA.
Lalu, Apa Saja Manfaat SEVIMA CRM?
1. Memberikan Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru
Banyak ditemui perguruan tinggi yang belum memiliki perekapan hasil data Penerimaan mahasiswa baru yang lengkap yaitu pelaporan PMB setiap tahunnya. Padahal, data menjadi hal yang penting pada proses penerimaan mahasiswa baru.
SEVIMA CRM memberikan informasi seperti jumlah peminat, pendaftar serta siswa yang daftar ulang sebagai mahasiswa. Sehingga, memudahkan untuk menentukan strategi PMB tahun berikutnya.
2. Memudahkan Pengumpulan Kontak Siswa
Proses PMB terus berlangsung mulai dari pengenalan kampus hingga siswa mendaftar dan menjadi bagian dari kampus. Nah, untuk itu pentingnya menjalin komunikasi yang berkelanjutan agar calon mahasiswa tidak berubah pikiran dan memilih untuk tidak mendaftar.
Kini, Anda dapat mengumpulkan kontak hanya dalam satu sistem yaitu SEVIMA CRM. Ketika kontak siswa sudah terkumpul, tim PMB dapat langsung mengeksekusi dengan menghubungi siswa, memberikan promo bahkan memasang ads.
3. Proses Pendaftaran yang Praktis
Menariknya, setelah siswa tertarik untuk mendaftar, dapat diarahkan dengan mengakses pendaftaran SEVIMA Platform yang telah didukung dengan fitur one day service yaitu fitur yang memudahkan pendaftaran hingga mendapatkan NIM hanya dalam waktu sehari saja.
Baca juga: SEVIMA Sebagai Pioneer Siakad yang Memenuhi Kebutuhan Beban Kerja Dosen (BKD)
Jadi, kapan mau beralih ke sistem PMB yang mudah dan terintegrasi? Yuk permudah proses PMB dengan manajemen pendaftaran, administrasi dan pelaporan mahasiswa baru dalam satu sistem. Informasi lebih lanjut kunjungi website SEVIMA CRM atau Whatapps ke https://wa.me/6282261610404.
Gambar: Canva.com
Tags:
Mengenal SEVIMA
SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami