16 Hari Lagi - Sebelum Event Webinar Nasional: Penyusunan Rencana PMB Tahun 2025 untuk Raihan Akreditasi & Rasio Dosen Mahasiswa Optimal Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Dunia Mahasiswa • 23 Nov 2021

20 Jurusan Paling Dibutuhkan Tapi Sepi Peminat

Seprila Mayang SEVIMA

SEVIMA.COM– Kata siapa jurusan yang paling banyak diminati adalah jurusan yang paling laris ketika lulus nanti. Eits, kalian salah sob. Ternyata banyak banget lho jurusan yang sepi peminat tapi justru membawa berkah di kemudian hari. Gak percaya? Langsung aja deh simak ulasan di bawah ini. Let’s check it out!

Jurusan yang paling sepi peminat tapi banyak dibutuhkan.

1. Ilmu Perpustakaan

Masuk di jurusan ilmu perpustakaan ternyata bukan sekadar menjadi perjaga perpustakaan belaka lho. Masuk di jurusan ini ternyata menyimpan banyak peluang yang bisa kamu ambil. 

Dari jurusan ini, kamu bisa belajar banyak tentang pengelolaan perpustakaan, manajemen, hingga teknologi informasi di dalamnya. Jadi prospeknya sangatlah luas ketika lulus nanti. Di masa depan, lulusan ini juga akan berprofesi sebagai document controller atau bisa sebagai seorang sekretaris. Jadi, bukan sebuah penghalang untuk masuk jurusan ini bukan? 

2. Kehutanan

Peluang jurusan kehutanan ternyata juga sangatlah luas. Masuk di jurusan  ini akan membuat kamu berkontribusi untuk misi penyelamatan hutan di Indonesia. Mengingat hutan di Indonesia merupakan sebuah pusat kekayaan alam di Indonesia. 

Berbagai instansi BUMN, konservasi nasional hingga internasional pun sangat membutuhkan jurusan ini lho. So, apakah kamu bisa memilih jurusan ini sebagai opsi terbaik kamu?

3. Ilmu Arkeologi

Tahukah kamu kalau jurusan arkeologi merupakan jurusan yang mempelajari dan meneliti kondisi barang dan jejak zaman dahulu? Meskipun menurut beberapa orang kejadian masa lalu tidak penting, namun sebenarnya jurusan ini merupakan sebuah jurusan yang sangat dibutuhkan untuk meneliti penemuan-penemuan masa lalu yang baru saja ditemukan. 

4. Sastra Jawa

Jurusan sastra jawa memang tidak sepamor dengan jurusan sastra inggris, sastra korea, hingga sastra jepang. Namun, siapa sangka bahwa jurusan ini saat ini tengah diburu oleh banyak orang. 

Lulusan jurusan ini akan berkecimpung di banyak hal lho, mulai dari penerjemah, ali bahasa, hingga menjadi dosen. Makanya masuk di jurusan ini gak ada salahnya bukan?

5. Astronomi

Jurusan yang satu ini masuk dalam jurusan sains. Nah, kali ini kamu akan belajar banyak tentang benda-benda langit mulai planet, komet, nebula, hingga gugus bintang. 

Siapa sangka, jurusan yang sepi peminat ini banyak banget dibutuhkan oleh lembaga khusus. Beberapa lembaga tersebut seperti LAPAN, BMKG, observatorium, NASA dan lainnya. 

Baca juga: Millennial, Ini 5 Cara Jitu Pilih Jurusan di Perguruan Tinggi

6. Filsafat

Banyak yang bilang, bahwa jurusan yang satu ini adalah induk dari semua jurusan. Jurusan ini sangat membutuhkan proses berpikir yang logis hingga penalaran yang bagus. 

Meskipun terlihat mudah, namun jurusan ini mampu membantu kamu berpikir secara kritis dalam menguraikan masalah. Makanya gak heran jika kemampuan inilah yang dibutuhkan oleh berbagai instansi dan perusahaan. 

7. Seni Peran

Dunia peran memang tak pernah ada habisnya. Namun, belum banyak yang ingin masuk di jurusan ini. Padahal nih kalau kamu sudah berhasil masuk di jurusan ini kamu bakal mendapatkan peluang yang besar untuk masa depan kamu lho. 

8. Teknik Perkapalan

Jurusan teknik yang satu ini ternyata juga sangat dibutuhkan oleh berbagai perusahaan dan instansi lho. Gak hanya di tanah air saja, namun jurusan ini juga sangat dibutuhkan di kancah internasional. 

Jurusan ini nanti sangat berpengaruh untuk memperbaiki sistem transportasi laut, produksi kapal, hingga navigasi kapal. Jadi gak salah deh kalau kamu ambil jurusan ini. 

9. Manajemen Transportasi

Masuk di jurusan ini gak hanya belajar tentang manajemen seperti biasanya, namun kamu bisa mempelajari berbagai prospek dan macam transportasi mulai dari menghitung biaya operasional kendaraan, tarif yang berlaku, hingga bahan bakar yang digunakan. Sangat menarik bukan?

10. Pendidikan Luar Biasa

Tertarik menjadi seorang guru tapi ingin yang lebih challenging? Yaps jurusan ini bisa jadi alternatifnya. Jurusan ini adalah jurusan yang membantu para penyandang disabilitas belajar seperti anak-anak normal pada umumnya. 

Makanya jurusan ini sangat dibutuhkan lho. Jadi kamu bisa mengabdi sebagai seorang guru untuk pelajar disabilitas  di masa depan. 

Baca juga: Ini dia Rekomendasi 10 Jurusan Kece untuk Kaum Millennial

11. Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan

Berada di wilayah agrikultur, jurusan ini bisa jadi jurusan yang paling banyak dicari lho. Meskipun peminatnya sedikit, tapi di masa yang akan datang jurusan ini bakal tetap dicari. 

12. Kearsipan

Setiap perusahaan pasti membutuhkan kearsipan. Apalagi di dalam sebuah perusahaan memiliki banyak kearsipan, data, hingga dokumen penting lainnya. Maka dari itu, saking banyaknya kebutuhan dari perusahaan ini, kejurusan ini semakin banyak dicari lho. 

13. Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Berkembangnya dunia industri di tanah air, pasti sangat membutuhkan jurusan yang satu ini. Jurusan ini sangat penting untuk mengelola kesehatan dan keselamatan kerja di sebuah industri. Tak hanya industri saja, namun jurusan ini juga dibutuhkan oleh berbagai instansi di tanah air. 

14. Teknik Desain Manufaktur

Bisnis dan dunia manufaktur rupanya juga terus berkembang. Maka tak heran jika jurusan yang satu ini menjadi sebuah jurusan yang paling sering dicari. Terlebih dalam  bisnis pembuatan kapal, jurusan yang satu ini sangat dibutuhkan lho. 

15. Teknik Perpipaan

Teknik perpipaan merupakan jurusan yang mempelajari tentang rekayasa perpipaan di sebuah industri dan instruksi. Melalui jurusan ini, kamu bakal belajar banyak tentang proses penggabungan pipa dan lainnya. Kamu bakal belajar dari segi teknik kimia, mekanikal, hingga mempelajari struktur identik melalui teknik sipilnya. 

Gak salah kalau jurusan yang ini sangat penting sekali sebagai salah satu jurusan yang banyak dibutuhkan. Kamu mau?

Baca juga: 7 Universitas dengan Jurusan Komunikasi Terbaik Indonesia

16. Teknik Pengelasan

Teknik pengelasan ini bisa dibilang sebagai jurusan yang sangat langka. Bahkan jurusan ini sangat dibutuhkan di berbagai lembaga dan instansi pemerintah lho. Terlebih di beberapa perusahaan seperti PT KAI, PT PELNI, dan berbagai perusahaan lainnya. 

17. Teknik Geodesi

Kalau jurusan yang satu ini adalah jurusan yang belajar tentang pemetaan dan survei di lapangan. Nah, siapa sangka kalau kamu bakal belajar banyak tentang prospek pertanahan yang ada di Indonesia. Banyak lembaga yang membutuhkan jurusan ini lho. Seperti Badan Pertanahan Nasional, LAPAN, Bappeda, dan lainnya. 

18. Fisioterapi

Jurusan kesehatan yang satu ini memang tak banyak dilirik oleh orang banyak. Namun, ketika lulus nanti jurusan ini banyak banget dicari di berbagai rumah sakit. Bahkan beberapa klinik profesional pun sangat membutuhkan tenaga ahli ini. 

19. Antropologi Sosial

Belajar tentang perilaku dan hubungan antar manusia, membuat jurusan ini sangat menarik untuk dipelajari. Namun, beberapa orang kurang minat dengan adanya jurusan ini. Padahal prospek di masa yang akan datang sangat membutuhkan jurusan ini lho. 

20. Oseanografi

Berada di wilayah kelautan, membuat Indonesia sangat membutuhkan tenaga ahli kelautan. Jurusan ini bakal belajar banyak tentang kondisi laut dan sekitarnya. Makanya guys, kamu jangan salah sangka dulu. Meskipun sepi peminat, jurusan ini benar-benar sangat dibutuhkan lho. 

So, itu tadi jurusan yang sepi peminat tapi banyak banget dibutuhkan di masa yang akan datang. Melihat potensi jurusan tersebut, seharusnya kamu lebih siap dan melihat detail mata kuliah yang akan kamu pelajari. 

Biar kamu makin siap dalam mempelajari jurusan-jurusan tersebut, langsung aja deh simak dengan detail jurusan menarik yang ada di sevima.com/jurusan.

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

×