Server On-Premise vs Cloud, Pilihan Strategis untuk Digitalisasi Kampus
02 Jan 2025
Hari ini - Event Webinar : Strategi PTS Membuka Gelombang Pendaftaran dan Mempromosikan Penerimaan Mahasiswa Baru Dimulai.
SEVIMA.COM – Semakin banyak data Kepegawaian yang diolah, akan menyebabkan semakin banyak yang perlu diatur dan dikelola. Oleh karena itu, seringkali kita memilah hanya data – data Sistem Informasi Kepegawaian tertentu saja yang diolah agar bisa menyederhanakan persoalan.
Microsoft Excel menyediakan fungsi Sort dan Filter untuk mengantisipasi persoalan di atas. Dengan sort (mengurutkan) dan filter (menyaring), kita bisa memilah data mana yang diolah terlebih dahulu dan data mana yang untuk sementara diabaikan. Beberapa waktu yang lalu, ada sebuah pertanyaan yang diajukan oleh seseorang, sebut saja anonim, anonim ini bertanya, bagaimana cara menyalin hasil filter untuk di copy ke worksheet lain. Misalnya ada 100 baris data, kemudian di filter sehingga yang muncul tinggal 10 baris data saja. 10 baris data ini ingin di-copy atau disalin ke worksheet lain untuk diolah lebih lanjut. Ketika data hasil filter tersebut diblok (seleksi), kemudian di-copy (ctrl+C) dan di paste (ctrl+V) ke worksheet lain, semua data ikut tercopy, padahal yang diinginkan hanya 10 baris data saja.
Beberapa teman penulis ternyata juga mengalami hal yang sama, meng-copy hasil filter tetapi hasil paste-nya tidak sesuai dengan yang diharapkan. Apa yang terjadi?
Hasil analisa penulis ternyata cukup mengagetkan, ternyata masalahnya sangat sederhana. Tetapi justru itulah yang menjadi kunci utamanya. Ketika ingin meng-copy hasil filter dengan cara blok atau seleksi cell, gunakan drag mouse dari ujung ke ujung, jangan sedikitpun menggunakan bantuan keyboard.
Karena penggunaan keyboard akan menyebabkan cell yang tersembunyi (hidden) karena filter akan ikut terseleksi, sementara jika menggunakan mouse cell yang terseleksi hanyalah cell yang nampak saja.
Bagaimana jika menggunakan gabungan klik mouse dan tombol CTRL atau SHIFT keyboard? Hasilnya sama saja, semua cell yang tersembunyi (hidden) akan ikut terseleksi, jadi pastikan bahwa ketika mem-blok (menyeleksi) cell hanya menggunakan mouse saja.
Selanjutnya lakukan paste seperti biasanya atau gunakan paste special -> Values ke worksheet yang baru.
Sevima : Take IT Easy
Diposting Oleh:
Fadhol SEVIMA
Tags:
SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami