Berita | Liputan Media • 18 Nov 2024
Berita • 02 Jun 2022
Institut Kesenian Jakarta Ungkap Pelaporan PDDikti Harus Rapi dan Valid
Erna SEVIMA
SEVIMA.COM – Pelaporan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) menjadi wajib bagi perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Pasalnya PDDikti sendiri menjadi salah satu instrumen pelaksanaan penjaminan mutu dan rujukan.
Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) Sugito mengatakan pelaporan PDDikti merupakan hal yang sangat penting bagi IKJ. Selama satu tahun terakhir menggunakan SEVIMA, Sugito mengaku sangat terbantu untuk pelaporan data.
“Kami kerjasama dengan SEVIMA satu tahun belakangan ini, Alhamdulillah selama IKJ menggunakan sistem dari SEVIMA sangat membantu sekali tata administrasi akademik di IKJ khususnya dalam hal pelaporan PDDIKti,” kata Sugito, Selasa (17/5/2022).
Baca juga : Institut PTIQ Jakarta Akui Digitalisasi Kampus Permudah Proses Administrasi
Terlebih, menurut Sugito rencana ke depan proses akreditasi program studi juga melalui tahapan pemantauan data dari perguruan tinggi. Sehingga diperlukan kerapihan data administrasi dari masing-masing perguruan tinggi.
“Terutama data kuantitatif, sehingga sangat dibutuhkan kerapihan dan kevalidan data-data laporan ke PDDikti,” ucapnya.
Ia pun berharap SEVIMA kepan bisa lebih banyak mengembangkan produk-produk yang menjadi kebutuhan dari perguruan tinggi, untuk menunjang pelaporan data ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
“Dengan pengembangan oleh SEVIMA yang disesuaikan dengan sistem yang dikembangkan oleh Kemendikbud itu dapat tersinkronisasi dengan baik sehingga laporan PDDikti IKJ itu akan jauh menjadi lebih baik,” ucapnya.
Baca juga : Jejak Politeknik LPP Yogyakarta Lakukan Digitalisasi Kampus
Sebelumnya, PT Sentra Vidya Utama (SEVIMA) menggelar acara halalbihalal di tiga kota sekaligus, yakni Jakarta, Bekasi, dan Bandung pada 17-20 Mei 2022. Kegiatan ini sekaligus untuk bersilaturahmi dengan para mitra kampus yang tersebar di berbagai kota.
Mengenal SEVIMA
SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami