Berita • 01 Nov 2024
SEVIMA.COM – Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (Unusia), Juri Ardiantoro, memberikan pesan inspiratif kepada mahasiswa baru dalam acara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024. Dalam sambutannya, Juri menekankan pentingnya mempersiapkan diri tidak hanya untuk dunia kerja dan pengabdian, tetapi juga bersaing di era modernisasi.
“Kalian harus bangga berkuliah di Unusia. Di sini, kalian bukan hanya siap untuk ditempa di dunia kerja dan pengabdian, tapi juga bersaing dalam kemajuan dan modernisasi untuk Nahdlatul Ulama dan Indonesia,” ucapnya di Kampus B Unusia, Bogor, pada 3 Oktober 2024.
PKKMB kali ini mengusung tema “Sangkala Berbudaya: Vidya, Dharma, Sadhana”, mencerminkan komitmen kampus dalam membentuk mahasiswa yang berwawasan budaya, ilmu, dan pengabdian.
Abdul Hadi, mahasiswa baru program studi Ekonomi Syariah, melihat Unusia sebagai tempat yang akan membantunya mencapai mimpi-mimpi besar yang ia miliki. “Di Unusia saya percaya bisa menggapai cita-cita saya yang tinggi, dengan dukungan teman-teman baru yang hebat,” ungkapnya dengan penuh harap.
Sementara itu, Alyza Noviardi, mahasiswa baru dari program studi Psikologi, menyampaikan rasa kagumnya terhadap kualitas materi yang disampaikan saat kuliah umum. “Narasumbernya luar biasa, materinya benar-benar menginspirasi dan sangat relevan dengan kondisi sekarang,” ujarnya penuh semangat.
Acara PKKMB ini juga menjadi momen bersejarah dengan dilantiknya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM). Presiden Mahasiswa, Mega Sa’yillah, memberikan pesan kuat kepada mahasiswa baru bahwa mereka adalah calon penerus peradaban bangsa.
“PKKMB bukan hanya seremonial, ini adalah momen penting untuk kalian mengenal dunia kampus dan mulai mengambil peran dalam perjuangan intelektual yang akan memajukan bangsa,” tegas Mega.
Dengan semangat yang tinggi, mahasiswa baru Unusia siap memulai perjalanan akademis dan sosial mereka, ditempa untuk menjadi generasi yang siap menghadapi tantangan zaman.
Sumber: NU Online
Mengenal SEVIMA
SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami
Artikel Terkait
-
-
Berita • 21 Oct 2024
Prof Satryo Emban Amanah Sebagai Menteri Dikti Saintek
-
-