18 Hari Lagi - Sebelum Event Webinar: Best Practice Pelaporan PDDIKTI dan Indikator Kinerja Utama (IKU): Praktek Langsung Neofeeder untuk Penutupan Periode Ganjil 2024-1 Dimulai.

Selengkapnya
Kontak Kami

Kampus Mitra Terbaru

Efisiensi Pengelolaan Kampus, STAI Denpasar Bali Gandeng SEVIMA untuk Digitalisasi Kampus

11 Mar 2025

SEVIMA.COM – Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Denpasar Bali resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan SEVIMA Platform dalam rangka memperkuat digitalisasi layanan akademik dan administrasi kampus. Penandatanganan ini dilakukan oleh Ketua STAI Denpasar Bali, Jumari, SP. M. Pd, serta perwakilan dari SEVIMA Platform dalam sebuah acara yang dihadiri oleh jajaran pimpinan kampus dan tim SEVIMA.

Kerja sama ini menandai langkah strategis STAI Denpasar Bali dalam mengadopsi sistem informasi akademik modern guna meningkatkan efisiensi pengelolaan kampus. Dengan implementasi SEVIMA Platform, STAI Denpasar Bali dapat mengoptimalkan berbagai aspek akademik, mulai dari sistem penerimaan mahasiswa baru (PMB), pengelolaan keuangan, hingga pelaporan ke Kementerian Agama melalui sistem EMIS.

Sebelum kerja sama ini, STAI Denpasar Bali telah melakukan pengembangan sistem internal untuk mendukung operasional akademik. Namun, terdapat tantangan dalam sinkronisasi dengan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI) dan Education Management Information System (EMIS) karena pelaporan masih dilakukan secara manual. Selain itu, sistem pembayaran mahasiswa masih dilakukan melalui transfer dan verifikasi manual, yang memerlukan waktu lebih lama dan berisiko terjadi kesalahan administrasi.

Dengan hadirnya SEVIMA Platform, STAI Denpasar Bali dapat mengatasi kendala tersebut melalui sistem yang terintegrasi, termasuk pembayaran online melalui virtual account (VA) dengan validasi real-time serta pelaporan yang lebih akurat dan efisien.

Dampak Positif Implementasi SEVIMA Platform

Dengan solusi digital yang ditawarkan oleh SEVIMA Platform, STAI Denpasar Bali dapat merasakan berbagai manfaat, di antaranya:

  • Kemudahan dalam Pendaftaran dan Seleksi Mahasiswa Baru
    Seluruh proses pendaftaran, pembayaran, verifikasi, dan seleksi dapat dijalankan melalui modul PMB yang terintegrasi.
  • Peningkatan Efisiensi Administrasi Akademik
    Pengelolaan perkuliahan semester genap 2024/2025 dapat dilakukan lebih mudah melalui SEVIMA Platform.
  • Peningkatan Akurasi Pelaporan Data
    Sebagai perguruan tinggi di bawah Kementerian Agama, pelaporan ke EMIS menjadi lebih akurat dengan integrasi sistem yang disediakan SEVIMA Platform.
  • Penyederhanaan Proses Keuangan
    Dengan implementasi Edufin, pembayaran biaya pendidikan dapat dilakukan melalui berbagai metode pembayaran digital, termasuk melalui bank dan merchant.

Ke depan, tim SEVIMA akan mendampingi STAI Denpasar Bali dalam proses sosialisasi kepada seluruh civitas akademika terkait penggunaan SEVIMA Platform agar transisi dapat berjalan lancar. Dengan langkah ini, diharapkan STAI Denpasar Bali dapat menjadi salah satu perguruan tinggi yang sukses dalam menerapkan sistem informasi akademik berbasis digital, sehingga semakin meningkatkan kualitas layanan akademik dan administrasi.

Dengan adanya kerja sama ini, SEVIMA optimis bahwa transformasi digital di kampus STAI Denpasar Bali dapat segera terealisasi, menciptakan pengalaman belajar yang lebih baik bagi mahasiswa serta meningkatkan efisiensi bagi tenaga kependidikan.

Diposting Oleh:

Liza SEVIMA

Tags:

-

Mengenal SEVIMA

SEVIMA merupakan perusahaan Edutech (education technology) yang telah berkomitmen sejak tahun 2004 dalam menyelesaikan kendala kerumitan administrasi akademik di pendidikan tinggi (Universitas, Sekolah Tinggi, Institut, Politeknik, Akademi, dll.) dengan 99% keberhasilan implementasi melalui SEVIMA Platform, segera jadwalkan konsultasi di: Kontak Kami

Video Terbaru

Peluncuran SEVIMA AI - Solusi AI dari SEVIMA untuk Dunia Pendidikan Tinggi

×